Gerakan Rabu Literasi Sekolah

SDN 17 Pane -news.com Rabu (20/9/23),  setiap Rabu Pagi sebelum memulai Pelajaran SDN 17 Pane Kota Bima mempunyai program kerja. Yaitu Gerakan Literasi Sekolah, dimana tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan minat baca siswa di sekolah. Seiring berjalannya waktu, minat baca siswa juga semakin menurun. Banyaknya akses untuk mencari informasi seharusnya dapat dimanfaatkan secara optimal, namun perkembangan teknologi telah mendorong siswa untuk menggunakan internet untuk bermain game online.


Hal ini menjadi masalah bagi orang tua dan guru ketika anak lebih fokus bermain game online daripada membaca buku. Gerakan Literasi sering disebut sebagai Gerakan Membaca. Membaca adalah keterampilan siswa bersama dengan mendengarkan. Membaca adalah salah satu cara untuk memperoleh pengetahuan, dan membaca buku adalah salah satunya.